Review : Erha Home Peeling Soluting Brihtening & Rejuvenation, Perawatan dirumah ala klinik

 Hi bebs,

Gimana kabarnya selama pssb kedua ini, menurutku sih  rasanya orang orang sudah mulai terbiasa dengan gaya hidup baru ya, jadi PSBB kedua ini enggak seseram PSBB pertama kemarin. Meskipun banyak aktifitas yang mulai kembali normal tapi sebaiknya protokol kesehatan tetap dipatuhi ya demi kesehatan diri sendiri, keluarga dan lingkungan.

Hal positif yang aku dapetin selama PSBB ini adalah Aku jadi getol banget nih perawatan, karena selama PSBB ini punya banyak waktu luang di rumah. Selain itu kan memang sudah lebih dari 9 bulan enggak pernah ke salon dan klinik karena takut si Corona, jadi aku sendiri lebih memilih perawatan sendiri dirumah. 

Apalagi untuk usia diatas 25 tahun perawatan itu wajib loh hukumnya, karena pada usia ini biasanya sudah mulai timbul beberapa permasalahan kulit seperti :

  • Kulit kusam
  • Kerut
  • Garis - garis halus 
  • Penuaan dini
  • Bintik hitam, dan lainnya

Hal ini terjadi karena banyak faktor, seperti stress, kurang istirahat, gaya hidup yang tidak sehat, kurang makan makanan dan kurang olahraga. Karena itulah kadang wajah kita tampak lelah dan kurang bercahaya. Makanya buat kita yang usianya diatas 25 tahun kayanya sudah harus melakukan perawatan dini agar tetap cantik dan awet muda. Selain itu tentunya untuk menunjang penampilan dan kepercayaan diri.

Oh ya, Kali ini aku mau ngereview tentang salah satu produk dari Erha, yaitu Erha Home Peeling Solution  Brightening  dan satu lagi Erha Home Peeling Rejuvenation. 

Review : Erha Home Peeling Soluting Brihtening & Rejuvenation, Perawatan dirumah dengan hasil seperti di Klinik


Erha emang dari dulu udah jadi andalan banyak banget kaum hawa untuk perawatan kecantikan ya. Dulu produk -produk Erha ini harus dibeli di kliniknya dengan konsultasi terlebih dahulu, sekarang produk - produk Erha bisa dibeli tanpa harus konsultasi,  jadi jelas menurutku lebih hemat biaya. Lumayan kan bisa buat beli yang lain. Produk Erha sudah tersedia di Mall dan Drugstore kesayangan, happy banget deh dengernya.

Buat aku ini satu nilai plus, karena memang kadang ada orang yang males konsultasi karena mungkin males antri dan sebagainya, jadi sekarang menurutku lebih memudahkan konsumen membeli produk - produk nya juga.

Balik lagi aku ngomongin soal Erha Home Peeling Solution, aku udah coba varian Home peeling solution brightening dan Home peeling solution rejuvination. Dan Alhamdulillahnya, semuanya cocok buat aku. Sebagai informasi kulit aku tuh kombinasi ya, kering tapi berminyak di T area, jadi agak susah susah gampang deh kalau cari produk yang bener bener pas.

Oke, cuzzz langsung aku review ya.

Review : Erha Home Peeling Soluting Brihtening & Rejuvenation, Perawatan dirumah dengan hasil seperti di Klinik


Erha Home peeling brightening

Erha Home peeling solution brightening ini diformulasikan khusus untuk membantu mencerahkan dan mengangkat sel kulit mati.

Kemasan

Erha Home peeling solution brightening ini dikemas dalam botol plastik 30 ml yang menurut aku pribadi cukup praktis dan travel size.

Buat aku yang cukup ceroboh, dan punya bayi yang super aktif. Packaging plastik kaya gini tuh aman banget, enggak gampang pecah dan enggak gampang tumpang dan yang penting si bayi enggak bisa bukanya. Hihi

Soalnya sering banget deh skincare abis bukan karena dipakai tapi dibuang buang sama Rara. Syeedih aku tuh...

Review : Erha Home Peeling Soluting Brihtening & Rejuvenation, Perawatan dirumah dengan hasil seperti di Klinik


Teksure dan aroma

Home peeling solution brightening punya teksture yang cair dan menurutku aromanya nyaris enggak ada. Karena aku liat di kandungan produknya juga enggak ada tambahan aroma atau ingridients yang punya wangi khusus.

BPOM No. NA18200103499


Cara Pemakaian

Sebelum pemakaian Home peeling solution brightening sebaiknya wajah dalam keadaan bersih. Kemudian oleskan secara merata dari wajah hingga leher. Diamkan selama beberapa menit, kalau aku didiamkan selama kurang lebih 20 menit. Kemduian bilas wajah hingga bersih, dan oleskan krim malam.

Review : Erha Home Peeling Soluting Brihtening & Rejuvenation, Perawatan dirumah dengan hasil seperti di Klinik


Erha Home Peeling Rejuvenation

Erha Home peeling solution Rejuvenation ini diformulasikan khusus untuk membantu mengangkat sel kulit mati serta menyamarkan garis halus dan kerutan pada wajah.

Kemasan


Sama seperti Erha Home peeling solution brightening, varian Rejuvenation juga dikemas dalam botol plastik 30 ml . Sama persis.


Teksure dan aroma

Home peeling solution Rejuvenation  punya teksture yang cair sama seperti varian brightening, tidak berwarna dan tidak berbau wangi.

BPOM No. NA18200103498


Cara Pemakaian

Sebelum pemakaian Home Peeling Solution Rejuvenation sebaiknya wajah dalam keadaan bersih. Kemudian oleskan secara merata dari wajah hingga leher. Diamkan selama beberapa menit, kalau aku didiamkan selama kurang lebih 20 menit. Kemduian bilas wajah hingga bersih, dan oleskan krim malam.


Conclusion

Setelah mencoba kedua produk dari Erha ini aku merasa cukup puas, dan suka sekali dengan produknya. Untuk Erha Home Peeling Brightening aku suka, kerena memang hasilnya sudah bisa dilihat sejak pertama kali pemakaian kulitku jadi tampak lebih cerah. Terus juga kulit terasa nyaman dan kenyal.

Review : Erha Home Peeling Soluting Brihtening & Rejuvenation, Perawatan dirumah dengan hasil seperti di Klinik

Sedangkan untuk Erha Home Peeling Rejuvenation ini aku belum liat ada perubahan yang signifikan karena memang kan proses menghilangkan kerutan dan garis halus diwajah itu enggak instant. Mungkin setelah rutin pemakaian baru bisa dilihat hasilnya, tapi memang kulitku jadi lembut dan pluppy gitu rasanya.

Nah kemarin aku penasaran banget akhirnya coba tanya ke Erha  apakah Home Peeling Brightening dan rejuvenation ini bisa dicombain pemakaiannya jadi aku enggak perlu repot pakai dua kali atau gonta ganti, dan ternyata boleh bebs. Perbandingannya 1 :1 aja.


Yeayyy .... Multifungsi kan jadinya bisa mencerahkan sekaligus melembutkan dan anti aging. Syuperrrr ..

Erha Home Peeling ini bisa dipakai seminggu 2 kali beb, dipetunjuk penggunaan ada anjuran untuk menghindari sinar matahari setelah pemakaian produk ini. Jadi lebih baik pakai Erha Home Peeling ini saat malam sebelum tidur kemudian bisa dilanjutkan dengan pemakaian cream malam favorit kalian.


Yang penasaran sama produk Erha Home Peeling bisa beli  dibeli di klinik ERHA terdekat atau di website ERHA erha.co.id, bit.ly/startnewme, grabhealth, Halodoc dan coming soon akan ada di 

Tokopedia!


Jangan lupa kunjungi websitenya www.erhastore.co.id dan  kepoin  instagramnya  @erha.dermatology  untuk dapet informasi mengenai produk Erha lainnya. 


Review : Erha Home Peeling Soluting Brihtening & Rejuvenation, Perawatan dirumah dengan hasil seperti di Klinik

Terimakasih ya sudah membaca postingan aku. Jangan lupa follow juga sosial media  aku ya untuk dapat banyak informasi lainnya.

Salam
---------------------------------------------
Terimakasih ya sudah membaca postingan aku. Jangan lupa follow juga sosial media  aku  untuk dapat banyak informasi menarik lainnya.


Instagram


Untuk pertanyaan lebih lanjut, atau info kerjasama bisa kirim ke email silviepermatasari.91@gmail.com.


6 Comments

  1. Baru tahu ada peeling dari Erha. Emang bagus banget sih produknya. Jadi pengen nyobain

    ReplyDelete
  2. Aku juga punya produk ini. Ga sabar pengen pake hehee

    ReplyDelete
  3. Aku baru tahu produk erha bisa dibeli bebas. Kupikir kudu konsul dulu ke kliniknya. Kalau begini sih asyik. Bener banget, jadi ngirit juga

    ReplyDelete
  4. Selama di rumah aja aku jerawatan. Jam tidur gak teratur ditambah stres anak sekolah di rumah. Perawatan dari Erha ini bisa jadis solusi nih buat perawatan di rumah.

    ReplyDelete
  5. JAdi ERHA home peeling ini sebaiknya dipakai malam hari ya. Butuh dibilas nggak? atau bilas saat bangun pagi hari ya kak? Hasil dari penggunaan home peeling Erha terlihat beda ya kak

    ReplyDelete
  6. Eh bagus lho skincare Erha ini, aku pakai soalnya, cm kalau ke kliniknya belum pernah nih, kapan-kapan ah mau coba

    ReplyDelete

Mari budayakan berkomentar dengan bijak ya cantik :)