Rekomendasi Micellar Water Murah

Battle Review Micellar Water Ponds Vs Herborist vs Nurish Organiq


Rekomendasi Micellar Water Murah versi. Kali ini aku mau battle review produk micellar water dari beberapa brand seperti Ponds,  Herborist dan Nurish Organiq. Semua brand ini adalah brand lokal dan harganya juga terjangkau banget,  harganya dibawah 50 ribuan. Jadi bisa jadi referensi Micellar water terjangkau buat sehari-hari yang enggak bikin kantong bolong. Hehehe

Battle Review Micellar Water Ponds Vs Herborist vs Nurish Organiq

Ponds Vitamin Micellar Water

Brand Ponds memang merupakan brand sepuh yang produknya juga sudah aku pakai sejak remaja dulu, dan sampai sekarang tetap eksis karena menurutku selain karena produknya yang berkualitas harganya juga terjangkau untuk semua kalangan.

Claim

Micellar water yang menyegarkan dengan kandungan 5 vitamin (Vitamin A,B3,B5C,dan E) dang 100% organic natural french roses. Mampu membersihka make up, kotoran dan sunscreen. Dapatkan hasil kulit yang bersih dan cerah untuk wajah yang pinkish bright glow.

99% make up removal dan 5 x brightening action.

Packaging

Ponds vitamin micelar water brightening rose dikemas dalam kemasan 235 ml, 100 ml dan 55 ml. sepertinya memang ponds menjawab kebutuhan kita sebagai seorang perempuan dengan menghadirkan berbagai kemasan sesuai dengan kebutuhan. Untuk dirumah mungkin bisa menggunakan kemasan yang lebih besar jadi lebih hemat sedangkan kemasan yang kecil praktis dan mudah masuk tas tanpa memakan banyak tempat.

Dari segi kemasan juga sepertinya masih menggunakan warna pink sebagai ciri khas ponds, dengan kemasan bening dan tutup berwarna peach.

  • BPOM  NA 
  • Halal MUI
  • Price Rp.  34.000 - 9.000

Review

Buat aku pribadi sebenarnya aku kurang begitu puas dengan produk ini, karena dalam mengangkat kotoran dan make up kurang begitu bersih, harus dilakukan berkali-kali supaya make up bersih sempurna. Itu pun bukan make up waterproof, karena untuk mascara waterproof dan eyeliner sangat susah dibersihkan kalau hanya menggunakan produk ini.

Ponds vitamin micelar water brightening rose lebih cocok dipakai untuk make up sehari-hari yang mungkin tipis atau memang lebih cocok untuk remaja yang make upnya masih sangat simple.  Untuk harga dari dulu ponds memang selalu terjangkau untuk semua kalangan.


Battle Review Micellar Water Ponds Vs Herborist vs Nurish Organiq

Ponds vitamin micelar water Nourishing Milk

Claim

Micelar water yang menyegarkan dengan kandungan 5 vitamin (Vitamin A,B3,B5C,dan E) dan milk essece. Membersihkan make up waterproof, kotoran dan sunscreen serta bantu exfoliate wajah untuk membersihkan sisa-sisa kulit mati. Dapatkan hasil wajah yang bersih dan ternutrisi untuk kulit yang dewy Korean glow.

99% make up removal dan 5 x brightening action.

Packaging

Ponds vitamin micelar water Nourishing Milk dikemas dalam kemasan 100 ml yang menurutku untuk ukuranya cukup ya, tidak too big tapi juga masih ringkes untuk dibawa dalam tas. Kemasannya hampir sama dengan Ponds vitamin micelar water brightening rose dan tidak ada perbedaan yang terlalu signifikan.

  • BPOM  NA 
  • Halal MUI
  • Price Rp. 29.000 – 30.000

Review

Jujur aku lebih suka Ponds vitamin micelar water Nourishing Milk daripada yang rose water, karena varian Nourishing milk ini lebih ampuh untuk mengangkat kotoran dan make  up bahkan untuk make up water proof sekalipun, sesuai klaimnya. Selain itu setelah pemakaian kulit jadi lebih lembab dan kenyal meskipun hasil finishingnya jadi agak berminyak dikulit tapi buat aku yang punya kulit kering cendrung kombinasi di T area enggak terlalu bermasalah sih. Hal ini dikarenakan kandungan vitamin dalam Ponds vitamin micelar water Nourishing Milk yang selain membersihkan juga menutrisi.

Saran aku sih lebih baik pakai Ponds vitamin micelar water Nourishing Milk saat membersihkan make up dimalam hari, kalau siang memang butuh waktu banget supaya kulit jadi kembali normal atau memang harus dilap lagi menggunakan tisu supaya cepat kering dan bisa diaplikan ke step skincare berikutnya.

Battle Review Micellar Water Ponds Vs Herborist vs Nurish Organiq

Herborist Rose Water

Nama herborist buat aku juga sudah cukup familiar ya, karena dari dulu aku juga penggemar produknya yang memang menggunakan produk natural dan bahan bakunya juga merupakan produk lokal di Indonesia. Beberapa produknya yang pernah aku coba adalah sabun dan lulur, bisa cek reviewnya disini. Herborist water rose sendiri  sudah lama aku gunakan, Selain membersihkan make up Herborist Rose Water lebih sering aku gunakan untuk campuran masker bubuk.

 Claim

merupakan air mawar yang dapat digunakan sebagai toner atau pelembab wajah. Mengandung ekstrak bunga mawar, Pro Vitamin B dan Vitamin E dilengkapi dengan extra whitening yang berfungsi untuk menyegarkan dan melembabkan kulit wajah

Packaging

Dikemas dalam kemasan 100 ml, sehingga cukup simple untuk dibawa-bawa. Kemasannya bening dengan dominan warna pink khas mawar.

  • BPOM  NA 
  • Halal MUI
  • Price Rp. 7.000

Review

Sebenarnya Herborist Rose Water bukan  micellar water, jadi memang fungsinya bukan untuk membersihkan make up dan kotoran. Tapi lebih ke menyegarkan wajah, awalnya aku juga sempat salah kira kalau ini tuh bisa untuk membersihkan wajah tapi nyatanya enggak.

Meskipun sebenarnya lebih seperti toner dalam penggunaan Cuma memang fungsinya bisa juga dialih fungsikan untuk melarutkan masker bubuk. Tapi buat aku pribadi dan era sekarang yang lebih simple menggunakan sheet mask Herborist Rose Water ini jadi kurang sekali penggunaannya. 

Tapi disisi lain harganya yang affordable bisa juga sih buat stok dirumah buat jaga-jaga kalau butuh. Selain itu karena formulanya yang ringan jadi bisa dipakai kapanpun dan enggak ada masalah dikombinasikan dengan produk lainnya.

 

Battle Review Micellar Water Ponds Vs Herborist vs Nurish Organiq

Nurish organiq oil control micellar cleansing water

Claim

Kandungan pada Nurish Organiq Oil Control Micellar Cleansing Water membantu mengangkat kosmetik dalam satu usapan, kulit menjadi bersih dan segar.

Mengandung ekstrak natural dan organik:

  • Frangipani/Bunga Kamboja – Anti-oksidan alami yang mampu membantu mencerahkan kulit, menghidrasi dan mengembalikan kelembapan kulit.
  • Hibiscus/Kembang Sepatu – Sebagai AHA alami yang dapat membantu membersihkan sel kulit mati secara lembut, meningkatkan regenerasi sel kulit dan mencerahkan kulit wajah.Bilberry/Bilberi – Kandungan alami yang mampu mencerahkan dan membantu mengurangi pigmentasi pada kulit wajah.
  • Cucumber/Mentimun – Kandungan alami yang mampu menyamarkan pori-pori kulit, melembutkan, mencerahkan dan mengurangi pigmentasi untuk kulit yang lebih cerah.

Packaging

Dikemas dalam kemasan 150 ml, dengan dominasi warna biru dan kuning bermotif bunga, memang cukup mencolok untuk urusan packaging. Kemasannya juga cukup simple dan masih mudah dibawa kemana-mana.

  • BPOM  NA 
  • Halal MUI
  • Price Rp. 69.000

Review

Sebelumnya aku memang pernah menggunakan rangkaian produk dari Nourish organiq, Dan dari rangkaian produknya, paling favorit aku adalah micelar waternya. Menurut aku pribadi, micellar waternya ini sangat efektif untuk mengangkat sisa kotoran dan sisa make up diwajah. Bahkan untuk make up water proof sekalipun. Selian itu Nurish organiq oil control micellar cleansing water juga punya efek melembabkan dikulit, jadi setelah pemakaian wajah jadi terasa lebih lembab dan fresh.

Dari beberapa produk yang aku coba memang yang paling efektif untuk membersihkan make up adalah Nurish organiq oil control micellar cleansing water, harganya memang lumayan sih. Dan runner upnya adalah Ponds vitamin micelar water Nourishing Milk, untuk harga yang cukup affordable yaitu dibawah 30 ribuan dan sudah ada kandungan vitamin meskipun buat aku pribadi setelah pemakaian kulit jadi agak lengket. Heheh

Tapi setiap orang pasti punya produk favoritnya masing-masing. Jadi review aku ini bisa jadi berbeda dengan pendapat kamu. Sekian battle review dari aku semoga bisa jadi referensi untuk kamu yang sedang mencari Micellar water.  Jangan lupa sharing juga pengalaman kamu tentang produk micellar water favorit kamu di kolom komentaar ya.

Salam

---------------------------------------------
Terimakasih ya sudah membaca postingan aku. Jangan lupa follow juga sosial media  aku  untuk dapat banyak informasi menarik lainnya.




Untuk pertanyaan lebih lanjut, atau info kerjasama bisa kirim ke email silviepermatasari.91@gmail.com.




6 Comments

  1. dari semuanya yang udah aku coba cuma yang ponds nih makasih reviewnya mbak

    ReplyDelete
  2. Aku pernah coba yg ponds dan herborist, mantul emang ituuu ❤

    ReplyDelete
  3. Kemasannya gemas semua ya wkwk. Btw saya juga udah coba semuanya dan kalau saya fav yang Pond's

    ReplyDelete
  4. udah lamaa aku ga pake cleanser yang bentuknya milk, ternyata ponds punya produknya juga ya. nanti mau cobain juga aah 😍

    ReplyDelete
  5. Aku ada stok tuh yg herborist air mawar

    ReplyDelete
  6. Dari semuanya yang pernah aku coba baru PONDS Vitamin Micellar Water

    ReplyDelete

Mari budayakan berkomentar dengan bijak ya cantik :)