Resep dan Cara membuat Gulai Cumi Isi

Resep dan Cara membuat Gulai Cumi Isi
Resep dan Cara membuat Gulai Cumi Isi


Bunda, beberapa hari kemarin sempat beli cumi 1 kg. Setengah nya udah aku masak cumi saus tiram.



Nah sekarang bingung nih mau dimasak apalagi. Setelah nanya sama si Mbah Google akhirnya ketemu deh resep yang cukup mudah dan rasanya gak pernah aku buat sebelumnya yaitu Gulai cumi isi telur.

Bikinnya sih memang gak sesimpel yang dikatakan tapi rasanya sebanding kok sama perjuangan yang dikeluarkan buat bikin masakan yang satu ini.

Yuk langsung cek resepnya ya bunda

( Baca juga : Resep membuat ayam semur mudah, Resep kentang Mustafa, )


BAHAN :

250 gram cumi
3 buah tahu putih atau kuning
1 buah daun bawang
Kaldu ayam bubuk
Gula, garam
1 lembar daun jeruk
1 lembar daun salam
1 buah serai
1 butir telur
Tusuk gigi
Air
Minyak untuk menumis

Bumbu halus :

7 siung bawang merah
5 siung bawang putih
4 buah cabai merah
1 ruas kunyit atau ukuran 5 cm
1 cm jahe
3 cm lengkuas
1/2 Sdt merica bubuk
Sedikit pala bubuk



CARA MEMBUAT :

Cuci bersih cumi kemudian ambil kepalanya, hilangkan kantung tinta dari bagian kepalanya dan belah kepalanya menjadi dua bagian melintang dan buang kantung tinta didekat bawah. Cuci bersih

Setelah itu bersihkan bagian badan cumi sisihkan,

Pertama Tama kita buat terlebih dahulu adonan isian untuk cumi, tempatkan tahu dalam wadah dan lumatkan,

Setelah lumat tambahkan irisan daun bawang, telur ayam yang telah di kocok, dan kaldu ayam bubuk aduk rata,

Masukkan adonan tahu kedalam badan cumi sampai penuh kemudian tusuk dengan tusuk gigi,

Kukus kurang lebih selama 15 - 20 menit , kemudian angkat dan sisihkan

Panaskan minyak goreng, tumis bumbu halus sampai harum kemudian masukkan daun jeruk, daun salam dan serai

Setelah bumbu berubah warna dan daun layu tambahkan air rebus sampai air mendidih,

Masukkan cumi yang telah di kukus kemudian kepala cumi yang telah dibersihkan

Masak sampai bumbu menyerap , tambahkan gula , garam kaldu ayam bubuk, cicipi

Setelah rasanya pas angkat dan sajikan dengan taburan bawang goreng

Selamat mencoba bunda,




0 Comments

Mari budayakan berkomentar dengan bijak ya cantik :)